Sabtu, 03 Februari 2024

Mahasiswa Program Studi Agroteknologi Magang di Balai Balai Pelatihan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa, Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Bengkulu


FAPERTA-UNRAS.AC.ID
- Bengkulu, 29 Januari 2024 - Sebanyak 11 mahasiswa magang dari Program Studi Agroteknologi Fakultas Pertanian Universitas Ratu Samban telah dilaksanakan pengantaran mahasiswa magang ke Balai Pelatihan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa, Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Bengkulu.

Acara pengantaran dilaksanakan di Balai pertemuan yang dihadiri oleh Ketua Balai Pelatihan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa, Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Bengkulu, Dadang Herawan Susanto, S.ST., M.Si. Dari pihak Prodi Agroteknologi diwakili oleh Dr. Edi Susilo, S.P., M.Si. dan Parwito, S.P., M.P. juga hadir untuk menyerahkan mahasiswa magang tersebut.


Program magang ini merupakan bagian dari upaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Universitas Ratu Samban dan memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk mendapatkan pengalaman praktis di lapangan. Dengan demikian, mahasiswa tersebut diharapkan dapat menerapkan pengetahuan teoritis mereka dalam situasi nyata dan meningkatkan keterampilan mereka dalam bidang agroteknologi.

Selama periode magang, mahasiswa akan terlibat dalam berbagai kegiatan praktis dan pendampingan di Balai Pelatihan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa, Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Bengkulu. Kegiatan ini mencakup berbagai topik yang relevan dengan bidang agroteknologi, seperti pengelolaan sumber daya alam, pengelolaan lahan pertanian, dan teknologi pertanian modern.

Program magang ini merupakan bagian dari komitmen Program Studi Agroteknologi Fakultas Pertanian Universitas Ratu Samban untuk memberikan pendidikan berkualitas tinggi yang tidak hanya berfokus pada aspek teoretis, tetapi juga pada penerapan praktis pengetahuan dalam konteks nyata.

Share: