Sabtu, 15 Oktober 2016

Kegiatan Sabtu Keakraban (SABKRAB) Meriah

FAPERTA-UNRAS.AC.ID (15/10) Kegiatan sabtu keakraban (SABKRAB) merupakan kegiatan himpunan mahasiswa fakultas pertanian (HIMAPERTA) Unras untuk menanamkan kebersamaan mempupuk persaudaraan dan menghasilkan prestasi yang gemilang untuk masa depan.
Sabkrab ini dibuka dengan kata sambutan Bapak Dekan Fakultas Pertanian Unras Edi Susilo, S.P., M.Si. yang memberikan motivasi bagi mahasiswa yang ikut dalam kegiatan tersebut. Satu cara untuk menjaga kekompakan mahasiswa Fakultas Pertanian yaitu dengan bersama-sama mengikuti Sabkrab seperti yang kita adakan saat ini imbuh bapak Dekan saat memberi sambutanya.
Himaperta Unras berterimakasih kepada bapak Rektor Unras Dr. Sugeng Suharto, M.M, M.Si. yang berkenan hadir dalam melepas kegitan Sabkrab pagi tadi. Dengan  penuh semangat beliau memberikan arahan kepada mahasiswa yang hadir. Bapak bangga kepada Fakultas Pertanian atas inisiatif mengadakan kegiatan Sabkrab sehingga mahasiswa dapat menerapkan tema yang diusung pada kegiatan ini yang bernuansa pertanian pungkas Pak Rektor Unras.
Alhamdulillah kegiatan Sabkrab berjalan lancar tanpa halangan suatu apapun, ini terwujud atas kerjasama semua pihak tim, Panitia, Himaperta, Dosen dan Pimpinan Fakultas yang sudah membantu terlaksananya kegiatan ini. 
Harapan Bapak Dekan dalam penutupan Sabkrab yaitu kedepan mahasiswa tambah rajin, tambah bersemangat dalam belajar dan semoga kegiatan-kegiatan yang akan datang di Fakultas Pertanian Unras dapat lebih meriah dan memberikan nilai tambah bagi mahasiswanya. Silahkan berkreasi dan berinovasi dalam bidang pertanian untuk mewujudkan lulusan Fakultas Pertanian Terdepan dan  Unggul.....




Kegiatan-Kegiatan Sabkrab yang dapat dirangkum dalam dokumentasi adalah sebagai berikut:




























Share: