Minggu, 08 Januari 2017

MUSYAWARAH WILAYAH APTISI WILAYAH II C BENGKULU BERJALAN LANCAR

FAPERTA-UNRAS.AC.ID (7/1)  Wusyawarah Wilayah Asosiasi Perguruan Tinggi Indonesia (APTISI) Wilayah II C Bengkulu yang dilaksanakan pada hari Sabtu 7 Januari 2017 di Ruang Rapat Senat Universitas Prof. Dr. Hazairin, SH Bengkulu berjalan lancar. Peserta Wuswil berasal dari unsur pimpinan perguruan tinggi swasta yang ada di Provinsi Bengkulu. Dengan berakhirnya kepengurusan periode 2012-2016 maka diadakan Musyawarah Wilayah ini untuk pemilihan ketua Aptisi yang baru periode 2016-2020. Dalam Muswil tersebut terpilihlah Ketua Aptisi yang baru yaitu Bapak Rektor Unihaz Dr. Ir. Yulfiperius, M.Si. Semoga Ketua Terpilih dapat membawa Aptisi Wilayah II C Bengkulu kedepan lebih maju.
Berikut foto kegiatan Muswil APTISI Wilayah II C Bengkulu:





Share: